Longsor Kembali Terjadi di Lampihong, Jalan Hilir Pasar Ambles Rusak Rumah Warga

    WARTABANJAR.COM, LAMPIHONGTanah longsor kembali terjadi di wilayah Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan.

    Kamis (26/9/2024) pagi dilaporkan longsor terjadi di jalan Lampihong, tepatnya Lok Panginangan.

    Sisi jalan beraspal ambles setinggi orang dewasa, menyebabkan rumah yang berada di tepi jalan rusak.

    “Terjadi kembali longsor Desa Hilir Pasar,” ujar warga dalam video yang dibagikan di media sosial.

    Baca juga: Update Tanah Amblas di Desa Simpang Tiga Balangan, 11 Rumah Terdampak

    Dalam video tampak sebagian bahu jalan beraspal longsor.

    Padahal, sepertinya jalan tersebut baru saja diaspal dilihat dari kondisi aspalnya yang masih mulus.

    Belum diketahui kerugian dan dampak lainnya atas musibah longsor ini.

    Data terkini tanah amblas di Desa Simpang Tiga Rt.03 Kecamatam Lampihong, Kabupaten Balangan tidak hanya satu rumah roboh, Rabu (25/9).

    Ada 11 rumah terdampak, terdiri dari dua rumah roboh dan 9 rumah terdampak. BPBD Balangan melaporkan untuk keretakan tanah saat ini semakin melebar. (ernawati)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Said Didu Bakal Diperiksa Polisi, Ketua Apdesi Ungkap Alasan Pelaporan Hukum

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI