Rocky Gerung Dilaporkan ke Polisi Soal Pernyataan Tentang Gibran Terima Uang dari Menteri

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Akademisi yang dikenal juga sebagai pengamat sangat kritis terhadap pemerintahan Jokowi, Rocky Gerung, dilaporkan ke Polda Metro Jaya.

    Pelaporan itu, buntut dari pernyataannya dalam sebuah acara terkait Gibran Rakabuming Raka.

    Rocky menyebut, pernah kedatangan Gibran yang bertammu ke rumah dirinya.

    Saat itu, ungkap Rocky, Gobran mengaku menerima uang dari Menteri.
    Pernyataan Rocky Gerung ini pun membuat relawan Gibran dari Forum Komunikasi Santri Indonesia (FOKSI) tidak terima.

    “Saya selaku ketua umum DPP forum komunikasi santri Indonesia memberikan laporan ini sebagai ungkapan rasa marah saya terhadap video yang diunggah, ataupun pernyataan Rocky Gerung mengenai Gibran terima setoran dari menteri setiap Sabtu,” ujar Ketua Umum DPP Forum Komunikasi Santri Indonesia (FOKSI) Muhammad Natsir Sahib, Jakarta, Sabtu (7/9/2024).

    Menurutnya, narasi yang dilontarkan oleh Rocky Gerung merupakan pernyataan yang tak benar.

    Dia menyebut pernyataan tersebut mengamputasi kepercayaan publik terhadap Gibran.

    Meskipun begitu, dia mengaku laporannya tersebut masih dikaji oleh pihak kepolisian.

    Namun secara teknis pelaporan masuk ke Pasal 310 dan 311 sehingga harus Gibran yang melaporkan langsung. (berbagai sumber)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   PKS Proses Pemecatan Anggota DPRD Singkawang Tersangka Kekerasan Seksual Anak

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI