Baca juga: DPRD Kota Banjarmasin Gelar Paripurna Kesepakatan Bersama Perubahan KUA-PPAS
Apresiasi dan rasa bangga juga diungkapkan Kepala Dinas Kominfo Kalsel, Muhammad Muslim saat ditemui usai acara. Ditegaskannya, bahwa KIM Racah Mampulang adalah inspirasi yang diharapkan menjadi motivasi semua KIM di Kalsel untuk berinovasi dan lebih bergerak memajukan daerah.
“Ini sebuah kebanggaan bagi Kalsel. KIM Racah Mampulang merupakan sebuah inspirasi yang luar biasa, karena mendapatkan kategori yang paling bergengsi. Semoga memotivasi semua KIM di Kalsel, supaya lebih bergerak dan berinovasi, dalam memajukan banua kita, dalam konteks menyampaikan informasi,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua KIM Racah Mampulang, Syahridin mengucapkan rasa syukur atas penghargaan yang diraih, sebagai ganjaran dari upaya maksimal seluruh anggotanya dalam menjalankan kegiatan.
“Kami sangat bersyukur mendapatkan penghargaan ini. Mudah-mudahan bisa memotivasi teman-teman di Balangan dan di Kalsel, agar KIM di desa-desa selalu aktif seperti kami. Meski dengan keterbatasan SDM dan operasional, tetapi kami mampu dan mau melaksanakan kegiatan KIM yang luar biasa ini,” ucapnya.
Syahridin yang juga menjabat sebagai Kepala Desa Balida, menambahkan bahwa KIM Racah Mampulang akan terus lebih berinovasi dan berkarya, untuk mengembangkan kegiatan penyebarluasan informasi terutama di sektor wisata dan budaya desa dengan digitalisasi.
Adapun rangkaian acara Festival KIM 2024 antara lain, presentasi inovasi kompetisi KIM, pertunjukan tradisi, musik, sosialisasi Pilkada, sosialisasi Stunting, sosialisasi Ibu Kota Nusantara, dan pameran Booth KIM.