Orang Tercebur di Pasar Lama Biasa Dipanggil Acil Sinchan, Jatuh ke Sungai Setelah Sempoyongan

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Mulai terkuak identitas orang yang terjatuh ke sungai Martapura di kawasan siring Pasar Lama, Kota Banjarmasin, pada Kamis (4/7/2024) dini hari tadi.

    Informasi dari rekanan, korban biasa dipanggil Acil Sinchan dan memang sering nongkrong di kawasan itu dan beberapa tempat lainnya.

    Disebutkan juga, korban diperkirakan bukan menceburkan diri namun tidak sengaja tercebur ke sungai diduga karena kondisinya sempoyongan.

    Baca juga: Dini Hari Tadi, Warga Pasar Lama Geger Orang Menceburkan Diri ke Sungai

    “Sidin memang sering berada di kawasan siring dan juga biasa terlihat di sekitar Mitra Plaza,” ujar sumber wartabanjar.com.

    Diduga, sebelum kejadian korban sempoyongan hingga tidak fokus dan terjatuh ke sungai.

    Beruntung kejadian itu langsung diketahui warga sekitar hingga cepat memberikan pertolongan dan nyawa Acil Sinchan bisa diselamatkan.

    Hingga berita ini ditayangkan belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang terjadi insiden ini. (ahmad raihan)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Rifky dan Anisa Semringah Sabet Gelar Nanang dan Galuh Banjar Kabupaten Banjar Tahun 2024

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI