Selangkah Lagi Juara Championship Series 2024, Persib Tak Akan Beri Peluang Madura United Bangkit

    WARTABANJAR.COM, BANGKALANPersib Bandung tinggal selangkah lagi menjadi juara BRI Liga 1 2023/24.

    Menghadapi Madura United FC di final leg kedua Jumat (31/5) malam ini, Persib hanya butuh mempertahankan kemenangan agregat 3-0 yang diraih pada leg pertama lalu di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

    Bagi pelatih Persib Bojan Hodak, anak-anak asuhnya hanya perlu fokus selama jalannya pertandingan.

    Pelatih asal Kroasia itu hanya berpesan agar pemain bisa berpikir kedudukan masih seperti 0-0 di awal kick off nanti.

    Hodak tak mau memberi peluang Madura United untuk bangkit.

    Baca juga: Borneo FC Rebut Posisi 3, Sentak Bali United dengan Gol Cepat di Menit Ketiga

    “Pertandingan penting, kami perlu fokus memulai pertandingan seperti masih 0-0 agar tidak memberi peluang bagi Madura United untuk membalikkan keadaan jadi kami harus fokus sejak menit pertama. Ini belum selesai, masih ada 90 menit dan itu waktu yang lama,” ujar Bojan Hodak.

    Kemenangan 3-0 di leg pertama lewat gol Ciro Alves dan dua gol dari top skor David da Silva cukup memberikan keuntungan untuk Maung Bandung meski kali ini tampil di hadapan pendukungnya sendiri.

    “Kami sudah memiliki keuntungan, itu bagus, kami harus bisa melakukannya hingga akhir dan mendapatkan hasil yang positif,” tutur Hodak.

    Sementara itu Nick Kuipers memandang ini laga yang penting untuk Persib tetap fokus 100 persen.

    Bek asal Belanda ini harus memastikan Persib tetap unggul hingga peluit akhir dibunyikan dan memastikan gelar juara musim ini.

    “Sekarang kami bermain tandang jadi ini akan sulit, kami harus menghadapi pertandingan seperti biasanya dan menunjukkan 100 persen untuk memastikan kami bisa memenangkan pertandingan. Tim dalam kondisi bagus, tim sudah siap dan kami melihat ke depan untuk laga nanti,” ungkap Kuipers. (ernawati)

    Baca Juga :   Mbappe Cetak Satu Gol dari Tujuh Laga, Ancelotti Yakin Frustasinya Segera Berlalu

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI