Empat Cagub Ini Dipastikan Dapat Dukungan Relawan Projo

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Relawan Pro Jokowi (Projo) memastikan dukungan mereka kepada empat nama bakal calon gubernur (cagub) di Pilkada 2024. Mereka adalah Airin Rachmi Diany, Ridwan Kamil (RK), Bobby Nasution dan Khofifah Indar Parawansa.

    Hal itu disampaikan oleh Ketua Desk Pilkada Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Projo, Roy Septa, dalam konferensi pers di DPP Projo, Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (31/05/2024). Menurutnya, keempat bakal cagub itu akan berlaga di Pilgub Banten, Jawa Barat, Sumatera Utara dan Jawa Timur.

    “Dalam kesempatan ini DPP Projo ingin menyampaikan beberapa calon kepala daerah yang sudah pasti didukung oleh DPP Projo. Antara lain, Airin Rahmi Diany calon Gubernur Banten, Ridwan Kamil calon Gubernur Jawa Barat, Bobby Nasution calon Gubernur Sumatera Utara, dan Khofifah Indar Parawansa calon Gubernur Jawa Timur,” kata Roy katanya pada awak media termasuk Wartabanjar.com.

    Baca juga: PP Satria Siap Menangkan Kader Gerindra di Pilkada

    Sementara Sekjen DPP Projo, Handoko menyebut, keempat nama yang mendapatkan dukungan dari Projo itu juga sudah dikomunikasikan dengan Presiden Jokowi. Demikian juga Presiden dan Wapres terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang sudah mendengarnya.

    “Nama-nama yang sudah disebutkan tadi ada 4 nama untuk Airin Rachmy Diani di Banten, untuk Ridwan Kamil di Jawa Barat, Bobby Nasution di Sumatera Utara, Khofifah Indar Parawansa di Jawa Timur, nama-nama sudah clear, kita sudah komunikasi dengan baik,” katanya.

    Menurut Bendahara Umum Projo, Panel Barus, pihaknya menekankan pentingnya mendukung kepala daerah dengan visi-misi yang sama dengan pemerintahan Prabowo-Gibran. Sebab, dengan memiliki kesamaan visi-misi, maka eksekusi program dan janji kampanye dapat lebih mudah dilaksanakan.

    Baca Juga :   PKS Proses Pemecatan Anggota DPRD Singkawang Tersangka Kekerasan Seksual Anak

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI