Judul asli dramanya adalah Seon Jae Eobgo Twieo atau Runaway With Seon Jae on Piggyback ini tayang di tvN sejak 8 April 2024 hingga 28 Mei 2024, berjumlah 16 episode.
Sementara itu, drama-drama pesaingnya yang tayang di slot yang sama, yaitu Selasa (28/5/2024) malam seperti Crash dan Dare to Love Me ada yang ratingnya juga naik ada yang turun.
Rating Crash episode 6 yang tayang di ENA naik 0,9 persen dari episode sebelumnya mencapai 5,0 persen, sedangkan sebelumnya 4,1 persen.
Kemudian Dare to Love Me di KBS2 memperoleh rata-rata rating pemirsa nasional sebesar 1,1 persen, mengalami sedikit penurunan rating. (yayu)
Editor: Yayu