Terpeleset di Batang Banyu, Bocah Diduga Tenggelam di Desa Tantaringin Tabalong

    WARTABANJAR.COM, TANJUNG – Seorang bocah laki-laki diduga tenggelam di Sungai Harus, Desa Tantaringin RT 05, Kecamatan Muara Harus, Kabupaten Tabalong, Kalsel, Senin (27/5/2024).

    Dikutip dari @info_tabalong, kejadiannya sekitar pukul 14.00 wita korban bernama Ahmad Faiza bersama temannya atas nama Abdurrahman pergi ke sungai untuk membasuh kaki.

    Setibanya di sungai mereka bermain di atas papan/batang kayu yang berada di sungai tersebut.

    Kemudian Ahmad Faiza terpeleset jatuh masuk ke sungai dan tenggelam.

    Baca juga:

    Kedalaman air sungai diperkirakan kurang lebih 2 meter dan arus sungai normal.

    Setelah Faiza jatuh ke sungai, Abdurrahman pulang ke rumah minta tolong kepada ibunya Norhikmah.

    Kemudian Norhikmah memberitahukan kepada warga yang lain untuk melakukan pencarian kepada korban.

    Sampai saat ini korban belum ditemukan dan masih dilakukan pencarian terhadap korban oleh warga sekitar dan dibantu oleh UPBS Muara Harus bersama anggota Polsek Muara Harus. (ernawati)

    Editor: Erna Djedi

     

    Baca Juga :   Pengundian Nomor Urut Pilbup Banjar Berjalan Aman, Polres Turunkan 100 Personel Jaga KPU

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI