WARTABANJAR.COM, PARINGIN – Upaya menekan inflasi terus dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Balangan melalui dinas terkait.
Mengawali di 2024, Pemkab Balangan melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) bersama TP PKK Kabupaten Balangan menggelar pasar murah yang dilaksanakan di Desa Simpang Tiga, Kecamatan Lampihong, Senin (29/1/2024).
Pasar murah yang diinisiasi oleh Disperindag ini juga bekerja sama dengan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kabupaten Balangan, Bulog serta Wings Food.
Di pasar murah ini, warga terlihat sangat antusias datang untuk membeli sejumlah kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.
Turut hadir Ketua TP PKK Kabupaten Balangan, Sri Huriyati Hadi, yang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada instansi terkait atas terlaksananya pasar murah.
Baca juga: Esok Air Leding di Banjarbaru Mati, Cek Wilayah Terdampak
Selain bertujuan untuk menekan laju inflasi, lanjut Sri Huriyati Hadi, pasar murah juga ditujukan sebagai upaya pemerintah daerah dalam menurunkan angka stunting di Kabupaten Balangan.
“Semoga angka stunting di Kabupaten Balangan bisa lebih turun dari tahun sebelumnya,” harapnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Kemetrologi dan Stabilitas Harga Disperindag Balangan, Reza Kurniawan, juga menyampaikan pasar murah yang digelar oleh Pemkab Balangan bertujuan untuk memastikan warga bisa mendapatkan bahan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.
“Pasar murah ini diadakan untuk menyediakan bahan pokok yang lebih murah ditengah gejolak inflasi yang ada serta upaya untuk menurunkan angka stunting,” sampainya.