Kodim 1006/Banjar Bersih-Bersih Pasar Bauntung Batuah Hingga Desa Murung Kenanga

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURAKodim 1006/Banjar bergotong-royong membersihkan beberapa wilayah di Kabupaten Banjar pada Jumat (8/12).

    Kegiatan bertemakan Karya Bakti ini juga melibatkan Polres Banjar, Perumda Pasar Bauntung Batuah dan masyarakat.

    Dikatakan Komandan Kodim 1006/Banjar Letkol Kav Zulkifer Sembiring tim gabungan bergotong-royong membersihkan selokan, pasar hingga penanaman pohon di siring sungai.

    Hal ini diharapkan dapat mengurangi dampak banjir yang mengancam daerah Martapura saat memasuki musim hujan.

    “Kegiatan dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia, kami yang terdiri dari 2 pemerintah daerah juga melakukan tidak hanya di Martapura saja, kami melakukannya serentak di seluruh koramil yang ada di Banjarbaru dan Kabupaten Banjar,” ucap Dandim.

    Kegiatan bersih-bersih untuk mengurangi sampah dan memperlancar aliran air di Pasar Bauntung Batuah.

    Baca Juga

    BPBD Tanbu Gelar Rakor Antisipasi Bencana Hidrometeorologi

    Direktur Perumda Pasar Bauntung Batuah Rusdiansyah mengatakan, kegiatan ini dapat membantu mengurangi genangan air akibat drainase yang tersumbat sampah, bahkan genangan airnya sampai masuk ke dalam pasar.

    “Kami berterima kasih atas kegiatan ini karena manfaatnya yang sangat luar biasa bagi drainase-drainase terutama yang ada di dalam pasar. Apalagi sekarang sudah musim penghujan, kita memang mengkhawatirkan terjadinya genangan air dimana-mana apalagi di lingkungan pasar,” ujar Rusdiansyah.

    Selain membersihkan drainase untuk mengurangi adanya genangan air sebagai tempat berkembang biak nyamuk yang menjadi penyebab utama meningkatnya penyakit demam berdarah.

    Baca Juga :   Pansus DPRD Kota Banjarmasin Bahas Raperda Penyelenggaraan Kearsipan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI