Anies Janji Bangun Kereta Api Banjarmasin-Banjarbaru

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan berjanji membangun kereta api yang menghubungkan Banjarmasin hingga Banjarbaru.

    Anies melihat mobilitas masyarakat antar kedua kota itu cukup tinggi. Namun belum dilengkapi dengan transportasi publik yang memadai.

    Menurutnya, pembangunan kereta api sudah direncanakan untuk Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

    Pihaknya tinggal melanjutkan rencana program yang batal terealisasi di Kalsel. Jika terpilih, hal tersebut jadi pertimbangannya.

    “Yang tidak kalah penting adalah memastikan pembangunan infrastruktur ke berbagai wilayah di Kalimantan Selatan terjalin dengan baik,” kata Anies saat berdialog dengan masyarakat di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Selasa (5/12/2023).

    Selain terkait infrastruktur, Anies mengatakan pembangunan sumber daya manusia (SDM) juga cukup penting.

    Menurutnya kualitas SDM di Kalimantan tertinggal 10 tahun dibandingkan pusat kota di Pulau Jawa.

    “Ini yang harus dikejar, karena pada akhirnya pembangunan bukan soal jalan, pembangunan tentang kualitas manusianya,” tandasnya.(atoe)

    Baca Juga

    Krimsus Polres Banjar Razia Tambang Emas di Tahura 

    Editor Restu

    Baca Juga :   Pria Mengamuk dan Hamburkan Surat Suara di TPS 3 Tabalong, Begini Penjelasan Kapolres

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI