Waspada Modus Penipuan Undangan Rekrutmen PT Pertamina

    WARTABANJAR.COM – Viral undangan tes rekrutmen mengatasnamakan PT Pertamina (Persero).

    Tes rekrutmen tersebut diklaim dilaksanakan esok Rabu 22 November sampai 24 November 2023 di Kantor Pusat PT Pertamina (Persero), Jalan Medan Merdeka Timur 1A, Jakarta Pusat, 10110.

    Disebutkan bahwa calon peserta tes rekrutmen diminta untuk membayar di awal biaya akomodasi dan transportasi, kemudian biaya tersebut akan dikembalikan lagi ke calon peserta tes rekrutmen.

    Faktanya, surat undangan tes rekrutmen tersebut tidak benar, PT Pertamina (Persero) melalui akun Twitter resminya @pertamina, mengklarifikasi bahwa undangan tes rekrutmen tersebut terindikasi sebagai modus penipuan mengatasnamakan PT Pertamina (Persero).

    Sampai saat ini belum tersedia lowongan kerja di PT Pertamina (Persero) dan informasi resmi rekrutmen PT Pertamina (Persero) bisa diakses melalui situs recruitment.pertamina.com.

    Pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati terhadap modus penipuan yang beredar mengatasnamakan PT Pertamina (Persero).(kominfo)

    Baca Juga

    Catat Jadwal Haul Abah Guru Sekumpul Tahun 2024

    Editor Restu

    Baca Juga :   Kronologi KPK Menyamarkan Gubernur Bengkulu Jadi Anggota Polantas Saat Ditangkap

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI