WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Kyu Hyun Super Junior terluka akibat serangan penggemar saat penyerang itu hendak menyakiti aktor lain di ruang ganti gedung pertunjukan musikal di Magok-dong, Gangseo-gu, Seoul, Korea Selatan, Minggu (19/11/2023).
Penyerang itu berisial A, seorang wanita berusia sekitar 30 tahun telah diringkus polisi setempat.
Menurut liputan media setempat, Senin (20/11/2023), Kantor Polisi Gangseo mengumumkan bahwa mereka telah menangkap A karena dicurigai melakukan ancaman khusus dan kini polisi sedang menyelidikinya.
Polisi sedang memeriksa apakah A memiliki riwayat gangguan mental dan bagaimana dia mendapatkan senjata itu.
Kronologinya, Kyu Hyun hari itu ke gedung pertunjukan itu karena itu adalah hari terakhir penampilan teater musikal Ben Hur yang juga dibintanginya.
Saat di ruang ganti, pelaku A lalu masuk ke ruang tersebut lalu menyerang aktor lainnya.
Dia menodongkan senjata tajam ke salah satu aktor musikal.
Kyuhyun yang ketika itu sedang bersama aktor tersebut berusaha membantu rekannya dengan menghalangi aksi pelaku, namun justru ia terluka.
Di media sosialnya, yaitu X, Kyuhyun mengunggah pengumuman resmi dari agensinya, Antena terkait kabar terbarunya usai kejadian itu.
Saat ini diketahui kondisinya baik-baik saja dan hanya jarinya yang lecet akibat terkena senjata tajam itu.
“Halo, ini Antena. Kami ingin memberi tahu kalian tentang luka lecet di jari Kyuhyun. Kyuhyun mengunjungi gedung konser pada tanggal 19 untuk merayakan penampilan terakhir dari musikal ‘Ben-Hur’, yang telah dia kerjakan selama sekitar dua bulan,” beber Antena.