Resmi Anies-Muhaimin Nomor 1 Prabowo-Gibran Nomor 2 dan Ganjar-Mahfud Nomor 3

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar Sidang Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden dalam Pemilihan Umum Tahun 2024, di kantor KPU, Selasa (14/11/2023) malam.

    Ketua KPU Hasyim Asy’ari, Anggota KPU Idham Holik, August Mellaz, M Afifuddin, Betty Epsilon Idroos, Yulianto Sudrajat, & Parsadaan Harahap & Sekjen KPU Bernad Dermawan Sutrisno memimpin jalannya sidang.

    “Mengucap bismillah rapat pleno terbuka dalam agenda pengundian nomor urut dibuka,” Kata Hasyim.

    Sidang diawali dengan pengundian nomor antrean & dilanjutkan pengundian nomor urut calon presiden dan wakil presiden 2024.

    Berdasarkan pengundian, KPU menetapkan nomor urut capres dan cawapres sebagai berikut:

    1. Anies Rasyid Baswedan-Muhaimin Iskandar,

    2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka

    3. Ganjar Pranowo-Moh. Mahfud MD

    “Dengan demikian nomor urut capres dan cawapres pemilu 2024 sebagai berikut,” kata Hasyim.(atoe)

    Baca Juga

    Ini Kata Polisi Soal Teuan Mayat di Jalan Batulicin Lumpangi Km 76

    Editor Restu

    Baca Juga :   Karier Politik Ahmadi Noor Supit Kini Tersangkut Kasus Suap BPK di Papua Barat

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI