Dihadapan Ribuan Peserta Jalan Sehat Restorasi, H Rahmat Trianto Tegaskan Nasdem Jual Gagasan Bukan Transaksional

    WARTABANJAR.COM, SATUI – Ribuan massa mengikuti Jalan Sehat Restorasi Partai Nasdem di Satui Kabupaten Tanah Bumbu, Minggu (12/11/2023) pagi.

    Berjalan paling depan, Ketua DPD Partai Nasdem Tanah Bumbu, H Rahmat Trianto bersama Istri, Hj Dian Cahyani start dari Lapangan Mini Soccer Mahendra, samping RM Wong Solo menuju RTH Kecamatan Satui.

    Turut serta Caleg DPRD Provinsi Kalsel, H Herry Kurbiansyah, Caleg DPRD Tanah Bumbu, Hj Ernawati dan H Gt M Erwin Arifin. Serta Ketua Dewan Pertimbangan Partai Nasdem H Tajerian Noor dan Dewan Pakar Partai Nasdem, H Gt Denny Ramdhani.

    H Rahmat Trianto mengatakan, Jalan Sehat Restorasi ini selain merayakan HUT Partai Nasdem ke-12 dan juga silaturahmi kepada masyarakat. Tak kalah penting adalah untuk mengenalkan Partai Nasdem ke masyarakat Tanah Bumbu.

    “Masyarakat di Tanah Bumbu mengenal Partai Nasdem, secara rinci biar benar-benar paham jati diri Partai Nasdem,” kata H Rahmat Trianto.

    Dia juga menjelaskan, Partai Nasdem memiliki jati diri terbuka kepada publik untuk kemajuan bangsa. Partai Nasdem menjual gagasan bukan transaksional dalam memilih para kader, apalagi calon pemimpin negeri ini.

    “Karena Partai Nasdem ada simbol perubahan, Restorasi Indonesia. Restorasi Indonesia gerakan memulihkan, mengembalikan serta memajukan fungsi pemerintahan Indonesia kepada cita-cita Proklamasi 1945,” jelasnya.

    Ditambahkannya, Restorasi Indonesia mencakup empat kata kerja sekaligus kunci perjuangan Partai besutan Surya Paloh ini. Yaitu memperbaiki, mengembalikan, memulikan, mencerahkan.

    Baca Juga :   Rumah Roboh di Jalan Sungai Andai Banjarmasin

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI