59 Stand UMKM Ramaikan Festival Cinta Kabupaten Banjar di RTH Ratu Zalecha

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Sebanyak 59 stand pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) ramaikan Festival Cinta Kabupaten Banjar, di RTH Alun Alun Ratu Zalecha Martapura, Selasa (31/10/2023).

    Festival Cinta Kabupaten Banjar Tahun 2023 akan digelar selama 5 hari. Mulai Rabu, 31 Oktober 2023 hingga Minggu, 4 November 2023.

    Dimeriahkan dengan beberapa kegiatan seperti expo bazar UMKM, expo bazar PKK, talk show, pembacaan syair maulid dan tausiah.

    Acara digelar Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP).

    Baca Juga

    Warga Barabai HST Geger Suara Minta Tolong di Eks Bangunan Sekolah

    Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ikhwansyah dan Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tiyas, unsur Forkopimda, Direktur Perusahaan Daerah, pejabat di lingkungan Pemkab Banjar dan sejumlah undangan hadir di acara pembukaan.

    Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ikhwansyah mengatakan, menyambut baik dan mengapresiasi atas terselenggaranya Festival Cinta Kabupaten Banjar tahun 2023.

    Menurutnya, festival ini bukan hanya sekadar kumpul-kumpul atau pameran produk tetapi merupakan cermin dari semangat kebersamaan dalam membangun ekonomi kerakyatan yang kokoh dan berkelanjutan.

    Oleh karena itu lanjutnya, festival ini tidak hanya menjadi ajang promosi lokal tetapi juga sebagai wadah untuk membangun sinergi antar pemerintah, sektor swasta dan masyarakat.

    ”Melalui kolaborasi yang efektif kita dapat menciptakan lingkungan yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan UMKM, Koperasi dan Bumdes di Kabupaten Banjar,” harapnya.

    Baca Juga :   Menteri Pertanian RI Optimalisasi Lahan Rawa di Desa Anjir Pasar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI