Kapolda Metro Janji Tuntaskan Kasus Dugaan Syahril Yasin Limpo Diperas Oleh Pimpinan KPK

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Penanganan kasus pemerasan terhadap Syahrul Yasin Limpo yag diduga dilakukan pimpian KPK dipastikan terus berlanjut.

    Kepastian ini disampaikan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto.

    Dia menegaskan akan mengusut tuntas kasus dugaan pemerasan pimpinan KPK terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) itu.

    “Ya kalau perkara sudah masuk akan kita selesaikan,” ujar Karyoto kepada wartawan, Rabu (11/10/2023).

    Karyoto menjelaskan, penanganan sebuah perkara yang diadukan atau dilaporkan mempunyai sistem dalam rangkaian prosesnya.

    “Ada hal-hal yang sifatnya ini, penyidikan itu udah semacam sistem. Ada laporan masuk ya diproses, diselidiki, dicari alat buktinya, diklarifikasi. Kalau ada apa-apa, gelar perkara,” paparnya.

    Baca juga: Terungkap, WNA yang Boking ABG 17 Tahun Ternyata Rekam Video Porno dan Disebarkan

    Diberitakan sebelumnya, Polda Metro Jaya membenarkan adanya pengaduan masyarakat (Dumas) yang dilaporkan terkait dengan adanya dugaan pemerasan yang dilakukan oleh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

    Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak mengatakan laporan Dumas yang diterima pada tanggal 12 Agustus 2023 itu ditangani oleh Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.

    “Pada tanggal 12 Agustus 2023 tim penyelidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya telah menerima dumas atau pengaduan masyarakat terkait dengan adanya dugaan tindak pidana korupsi berupa pemerasan yang dilakukan oleh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi RI dalam penanganan perkara di Kementerian Pertanian RI tahun 2021,” ujar Ade Safri kepada wartawan, Kamis (5/10/2023) malam.

    Baca Juga :   Ini Dia Oknum Pengamanan Toyor dan Intimidasi Wartawan Saat Kunjungan Kapolri di Semarang

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI