Diungkapkannya seperti mempromosikan pariwisata dalam waktu dekat, pihaknya juga akan berkegiatan sosial seperti yang sudah pernah dilaksanakan.
Beberapa kegiatan sosial HDCI Kalsel yang sudah dilaksanakan seperti membagikan ribuan paket sembako kepada masyarakat dimasa pandemic Covid-19, membagikan alat pengaman bagi tenaga medis, serta memberikan santunan kepada anak-anak yatim.
Dalam waktu dekat pihaknya berencana akan membagikan masker kepada pengguna jalan, agar melindungi diri saat beraktifitas di luar rumah dampak dari kabut asap kebakaran hutan dan lahan.
Baca Juga : Band Repvblik dan Artis Dara Fu Meriahkan Kalimantan Bike Week 2023 di Nol Kilometer, Catat Tanggalnya
Pada pelantikan dan pengukuhan itu, Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor yang diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintah Hukum dan Politik Setda Kalsel, Sulkan.
Sulkan mengharapkan kepada pengurus HDCI yang baru dikukuhkan dapat terus mempertahankan eksistensi sebagai organisasi klub motor yang peduli, serta bahu membahu mensukseskan pembangunan dan terlebih lagi mensosialisasikan pentingnya keselamatan berkendara bagi seluruh masyarakat kalimantan selatan.
“Melihat dari tujuan maupun semangat yang dibangun oleh HDCI, saya merasa sangat optimis dalam mensukseskan pembangunan yang ada di banua, khususnya bagaimana potensi-potensi wisata yang ada di provinsi kalimantan selatan lebih dikenal lagi oleh masyarakat luas,” kata Sulkan.
Pada malam pelantikan dan pengukuhan, dihibur penampilan Magician Steve Angel dan artis ibukota, Shepin Misa.