10 WNI Dilaporkan Berada di Wilayah Banjir Bandang Libya, Begini Kondisinya

WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Banjir bandang yang terjadi di Libya menelan puluhan ribu jiwa. Dikabarkan warga Indonesia berada di tengah wilayah yang sedang mengalami bencana tersebut.

Kementerian Luar Negeri mengonfirmasi, ada 10 warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban banjir bandang di Libya.

Direktur Perlindungan WNI Kemlu RI Judha Nugraha mengungkapkan tercatat terdapat 10 WNI yang berada di Wilayah Benghazi, Libya Timur.

“Tercatat yang tinggal di Benghazi ada 10 orang kami sudah kontak dan kondisi mereka dalam kondisi aman,” ujarnya di Kemlu RI, pada Kamis (14/9/2023).

Baca juga: Bencana Alam atau Akibat Manusia, Mengapa Libya Rentan Banjir? Bak Tsunami, Wali Kota Perkirakan 20 Ribu Tewas

Namun demikian, pihaknya tengah mengantisipasi ada WNI yang tidak lapor diri, sehingga datanya tidak tercatat di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Tripoli.

“Kami mengantisipasi jika ada warga negara kita yang tidak melakukan lapor diri. Sehingga datanya tidak ada di KBRI. Kita sudah menyiapkan hotline KBRI Tripoli bagi keluarga di Indonesia yang hilang kontak dengan keluarganya segera hubungi hotline KBRI Tripoli dengan nomer +218944815608,” jelasnya menambahkan.

Masih dari keterangannya, KBRI di Tripoli juga telah berkordinasi dengan otoritas setempat dan juga komunitas di sana, sampai saat ini tidak mendapat informasi ada WNI yang menjadi korban. (ernawati)

Editor: Erna Djedi

Baca Juga :   Paku Buwono XIV Purbaya Temui Waka DPR Dasco dan Singgung Konflik Keraton Solo

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca