Beredar Informasi Giat Operasi Gaktib Razia Kendaraan Bermotor, HOAX!!!

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Ramai beredar pesan singkat melalui Whatsapp Group (WAG) terkait akan adanya pemeriksaan surat kendaraan bermotor, yang akan digelar pada Sabtu (30/8), ternyata Hoax.

    Dalam pesan tersebut disampaikan, bahwa akan dilaksanakan giat operasi Gaktib dan Pengecekan kelengkapan administrasi kendaraan, yang akan di gelar dua kali giat, yaitu pada pukul 08.30 Wita sampai Pukul 11.00 Wita, dan pada pukul 15.00 Wita sampai dengan pukul 16.30 Wita.

    Adapaun titik-titik yang menjadi lokasi pemeriksaan, antara lain :

    1. Depan Universitas Lambung Mangkurat Banjarbaru
    2. Jalan Trikora (PO Bus Damri)
    3. Asrama Haji
    4. Pal 6 Banjarmasin
    5. Jalan Sabilal Muhtadin Banjarmasin
    6. Jalan S Parman Banjarmasin
    7. Bawah jembatan Km 4,5 Banjarmasin

    Namun dalam pesan singkat tersebut tidak disampaikan secara jelas untuk pihak atau instansi yang menggelar giat tersebut.

    Saat dikonfirmasi, Kanit Laka Lantas Polresta Banjarmasin, Iptu Indra Permadi mengatakan, untuk di kawasan Kota Banjarmasin, masih belum ada jadwal giat tersebut.

    “Untuk wilayah Banjarmasin, masih belum ada terjadwal giat tersebut,” ujar Indra, saat dihubungi wartabanjar.com, Rabu (30/8) siang.

    Kendati demikian, Indra mengimbau, agar kepada seluruh masyarakat tetap mematuhi segala peraturan lalu lintas yang berlaku.

    “Tetap patuhi aturan lalu lintas, demi keselamatan diri sendiri, dan juga keselamatan orang lain,” imbau Indra.

    Selain itu, Indra juga menyampaikan, kepada seluruh masyarakat agar jangan mudah percaya terhadap informasi yang masih belum jelas kebenarannya.

    “Jangan langsung percaya, tapi cek dulu kebenarannya informasinya, agar tidak termakan hoaks yang disebarkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab,” pungkasnya. (Iqnatius)

    Baca Juga :   3 Remaja Diamankan di Belitung Diduga Kelompok Gengster Pelaku Penyerangan Anggota Damkar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI