Kalah Head to Head, Posisi Barito Putera Dikudeta Bali United

    WARTABANJAR.COM, GIANYAR – Barito Putera harus merelakan posisinya di klasemen BRI Liga 1 2023/2024 direbut Bali United setelah kalah 1-2 dalam laga di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (27/8/2023) malam.

    Barito Putera dan Bali United memiliki poin yang sama, 17.

    Namun Barito Putera kalah head to head, membuat Barito harus merelakan posisinya yang semula di peringkat 3 klasemen diambil alih Bali United yang sebelumnya berada di peringkat 9.

    Sementara Barito Putera melorot ke peringkat 4 klasemen.

    Bali United berhasil menaklukkan tim tamunya dengan dua gol yang diciptakan sang kapteng Ilija Spasojevic di menit 12 dan Muhammad Rahmad di menit 65.

    Sementara itu, gol Barito Putera ciptakan Gustavo Tocanttins di menit 30 melalui titik penalti setelah pemain Bali United melalukan pelanggaran di kotak 16. (ernawati)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Ronaldo Cetak Brace! Al Nassr Bungkam Al Khaleej 3-1 di Liga Arab Saudi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI