WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Laporan Reuters mengungkapkan, lebih dari separuh orang yang mendaftar untuk Threads telah berhenti menggunakan platform tersebut.
CEO Meta, Mark Zuckerberg, saat ini tengah berusaha mencari cara untuk memikat kembali pengguna Threads.
Aplikasi berbasis teks Meta ini yang dirancang untuk bersaing dengan Twitter, berhasil mencapai 100 juta pengguna hanya dalam waktu lima hari, tetapi Meta menghadapi kesulitan untuk mempertahankan sebagian besar pengguna tersebut.
“Jelas, jika Anda memiliki lebih dari 100 juta orang yang mendaftar, idealnya akan luar biasa jika semuanya atau bahkan setengah dari mereka bertahan,” ujar Zuckerberg, Jumat (28/7/2023) lalu.
BACA SELENGKAPNYA DI SINI: Threads Ditinggal Separuh Pengguna, ini Langkah Mark Zuckerberg
Editor: Yayu

