Kesiapan Kemah Bela Negara Nasional di Kiram Park Hampir Rampung, Sekdaprov Launching Maskot ‘Si Atan’

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Persiapan Kemah Bela Negara nasional tahun 2023 yang diselenggarakan di Kalimantan Selatan mulai 10 hingga 16 Juli 2023 sudah mencapai 85 persen.

    Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor melalui sambutan yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, Roy Rizali Anwar mengungkapkan saat ini kami sedang menyempurnakan dan mematangkan persiapan untuk pelaksanaan Kemah Bela Negara yang akan dilaksanakan di Kalimantan Selatan pada Juli mendatang.

    “Berbagai sarana dan prasarana sudah mulai disiapkan untuk memfasilitasi para peserta yang akan melaksanakan kemah nanti,” ucapnya, di Banjarbaru, Senin (3/7/2023).

    Ia menerangkan, untuk jumlah peserta yang ikut pada kemah bela negara tahun 2023 ini sebanyak 1.183 peserta yang berasa dari 17 provinsi se Indonesia.

    Roy pun berharap, semoga pada pelaksanaan nanti tidak ada kendala yang terlalu berat, apalagi saat ini sedang menghadapi kondisi alam yang tidak beraturan.

    Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Kemah Bela Negara Tingkat Nasional 2023, Agus Salim menambahkan untuk persentase kesiapan acara lebih dari 85 persen.

    “Kita tinggal perlu melakukan finishing di lapangan dalam minggu ini, karena semua sudah teratur,” tuturnya.

    Agus mengungkapkan beberapa kegiatan yang akan dilakukan oleh para peserta di antaranya penanaman hutang mangrove, kunjungan ke museum dan perpustakan.

    “Kita juga berharap tidak ada perubahan lagi untuk jumlah peserta, karena kita dari panitia sudah melakulan persiapan akhir untuk kegiatan ini,” tuturnya.

    Baca Juga :   Petugas Damkar Batulicin Evakuasi Biawak Besar dari Rumah Warga

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI