DPRD Kota Banjarmasin Terima Rombongan DPRD Katingan dan Samarinda

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – DPRD Banjarmasin menerima kunjungan dari dua DPRD dari Kalimantan Tengah dan Kalimantan Timur, Senin (12/6/2023).

    Dari Provinsi Kalimantan Tengah, DPRD Kota Banjarmasin menerima kunjungan DPRD Kabupaten Katingan.

    Sedangkan dari Kalimantan Timur, DPRD Kota Banjarmasin menerima kunjungan dari DPRD Kota Samarinda.

    Kunjungan DPRD Kabupaten Katingan ke DPRD Kota Banjarmasin dalam rangka sharing kesiapan Pemerintah Daerah dalam Penanggulangan Bencana.

    Baca juga: Kadinkes Banjarmasin Sebut Belum Ada Laporan Kasus Rabies, Aktifkan 5 Puskesmas dan 1 RSUD Rujukan

    Sedangkan DPRD Kota Samarinda, bertujuan untuk studi mengenai Badan Pembentukan Peraturan Daerah tentang Raperda Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah tahun 2021 – 2026, pada Senin (12/6)

    Para tamu diterima Wakil Ketua DPRD Banjarmasin, Muhammad Yamin.

    DPRD Kabupaten Katingan Provinsi Kalimantan Tengah, bertempat di ruang Komisi III dan dari DPRD Kota Samarinda Provinsi Kalimantan Timur, bertempat di ruang Komisi IV DPRD Banjarmasin. (edj)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Sat Resnarkoba Polres Balangan Tangkap Pengedar Sabu, Dukung Asta Cita Presiden

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI