Masya Allah! Selain Piawai Nyanyi, Putri Ariani Merdu Baca Alquran Braille, Suaranya Banjir Pujian

    WARTABANJAR.COM – PUTRI Ariani kini menjadi pusat perhatian publik dunia setelah tampil memukau di America’s Got Talent 2023. Ia mendapat Golden Buzzer dari juri Simon Cowell.

    Selain jago menyanyi, Putri Ariani ternyata sangat pandai membaca ayat-ayat suci Alquran. Hal ini terlihat dalam sebuah video yang viral beredar di linimasa media sosial.

    Suara emas Putri Ariani ternyata tidak hanya bisa didengar saat ia bernyanyi. Wanita tunanetra berusia 17 tahun ini juga fasih membaca Al-Quran braille.

    BACA JUGA: Media Asing Soroti Putri Ariani di America’s Got Talent, Billboard: Penyanyi Remaja Bersuara Malaikat

    Momen tersebut dibagikan oleh Addie MS. Ia mengunggah video Putri Ariani sedang membaca Al-Quran braille dengan sangat fasih.

    Putri Ariani yang merupakan seorang tuna netra ini bak menampar banyak orang dengan kepawaiannya membacakan Alquran.

    Suara Putri Ariani membaca Alquran Braille ini tampak diungkap Addie MS.

    Melalui postingannya, Putri Ariani langsung menuai decak kagum.

    “Selain menyanyi, main piano & flute, Putri juga fasih membaca Al-Quran Braille, seperti terlihat di video ini dimana ia mengumandangkan surah Al-Qadr (Kemuliaan),” ungkap Addie MS.



    Melihat bakat yang dimiliki Putri Ariani tentu Addie MS menyebut ini sebuah prestasi anak bangsa.

    “Putri bukan hanya membanggakan Indonesia dan orang tuanya, tapi juga memberikan banyak inspirasi kepada kita semua mengenai arti SYUKUR & PERJUANGAN,” sambungnya.

    Sebelumnya, video Putri Ariani menjadi sorotan setelah berhasil memukau panggung Americas Got Talent.

    Melansir dari Wikipedia, remaja berusia 17 tahun ini memiliki nama lengkap Ariani Nisma Putri.

    Lahir pada 31 Desember 2005, Putri Ariani memiliki jalan hidup yang berbeda.

    Mengutip dari tayangan Indonesia’s Got Talent, ayah Putri Ariani, Ismawan Kurnianto mengaku bahwa sang anak lahir saat usia kandungan istrinya, Reni Alfianty enam bulan.

    Tepatnya enam bulan 18 hari, Putri Ariani harus segera dikeluarkan.

    Sebab saat itu ibu Putri Ariani mengalami plasenta previa atau kondisi ari-aria berada di bawah rahim.

    Baca Juga :   Jambret Gelang Emas di Kuin Dikejar Warga, Sepeda Motor Ditinggalkan Pelaku

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI