WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Pengguna jalan Trikora Landasan Ulin Banjarbaru kini tak lagi merasakan jalan berlubang, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Dinas PUPR Provinsi Kalimatan Selatan sudah menambal titik-titik lubang di daerah tersebut.
Kepala Bidang Bina Konstruksi Dinas PUPR Provinsi Kalimantan Selatan, Azan Syariful Muaz mengatakan, pihaknya melakukan penambalan di Jalan Trikora kawasan Landasan Ulin Banjarbaru sepanjang 1,4 kilometer.
“Mengingat Jalan Trikora ini sudah menjadi akses utama jalur darat terutama bagi angkutan-angkutan barang, maka untuk memperlancar distribusi barang dan aktifitas warga pengguna jalan maka Dinas PUPR melakukan penambalan-penambalan,” katanya kepada wartabanjar.com.
Lebih lanjut Azan mengharapkan agar pengguna jalan bisa benar-benar memanfaatkan jalan yang sudah ditambal tersebut. Pihaknya juga mengharapkan agar angkutan yang melewati jalan Trikora tidak melebihi tonase yang sudah ditetapkan.
Berikut foto-foto kegiatan penambalan di Jalan Trikora Landasan Ulin Banjarbaru.

Sopir truk Joko mengaku senang karena Jalan Trikora yang sebelumnya berlubang kini sudah tak berlubang lagi. Dirinya pun tak lagi mengkhawatirkan barang bawaannya rusak akibat melewati jalan berlubang tersebut.
“Adanya lubang di Jalan Trikora juga kadang membahayakan pengguna jalan, seperti ketika kendaraan roda dua mengambil jalur ke kanan untuk menghindari lubang dan mobil dibelakangnya kadang terkejut dan ini sangat membahayakan. Tapi kini bersyukur sudah ditambal,” katanya (has)