WOW! KCJB Kereta Tercepat di Asia Tenggara, Pengujian Ditingkatkan 180 Km/Jam

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Rangkaian EMU/CIT Kereta Api Cepat Jakarta Bandung, melaksanakan tahapan Hot Sliding Test di jaringan Overhead Catenary System (OCS) Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) dimulai pada Jumat 19 Mei 2023.

    Tahapan kegiatan pengetesan ini adalah kegiatan pengujian internal yang dilakukan oleh kontraktor KCJB didampingi konsultan independen dan melaporkan hasilnya secara periodik ke KCIC.

    Kontraktor KCJB melakukan pengujian Hot Sliding Test ini sebagai tahapan sebelum dilakukannya commissioning test internal dan Kementerian Perhubungan.

    Pengujian dilakukan dengan menjalankan rute KRL/CIT Depo Tegalluar, Stasiun Tegalluar, hingga ke Stasiun Halim.

    Kemudian pada Senin 22 Mei 2023 pengujian telah ditingkatkan secara bertahap laju perjalanan Kereta Api Cepat Jakarta Bandung (KCJB) dalam pengujian testing and commissioning.

    Baca juga: Paman Birin Bangga SMAN 2 Karang Intan Luluskan Angkatan Pertama, Komitmen Bangun SDM di Pelosok

    Pada tahap ini, dilakukan pengujian dengan kecepatan yang ditingkatkan dari 60 km/jam menjadi 180 km/jam menggunakan Comprehensive Inspection Train (CIT) atau kereta inspeksi dari kereta api cepat Jakarta Bandung.

    Dengan kecepatan 180 km/jam yang merupakan tercepat di Asia Tenggara, menjadikan waktu tempuh antara Stasiun Halim hingga Stasiun Tegalluar hanya sekitar 50 menit saja.

    Nanti kecepatan akan terus ditambah hingga mencapai puncak kecepatan operasional di 350 km/jam bahkan hingga mencapai puncak kecepatan teknisnya yaitu hingga 385 km/jam.

    Baca Juga :   Hashim Djojohadikusumo Pikat Pendanaan Hijau EUR 1,2 Miliar untuk Sektor Kelistrikan di COP29

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI