Sekelompok Pemuda Sebut Pantai Labuan Jadi Pantai Terburuk di Indonesia

    WARTABANJAR.COM – Sekelompok pemuda memperlihatkan pantai terkotor dan terburuk di Indonesia.

    Komunitas pembersih sampah, Pandawaragroup memperlihatkan tepian pantai yang ditutupi sampah hingga menggunung, Senin 22 Mei 2023.

    Tak terlihat lagi pasir di tepi pantai. Semua ditutupi sampah yang dikemas dalam kantong plastik. Bahkan sampai terkoyak.

    Komunitas ini mengajak para pemuda lainnya untuk bisa bergotong-royong membersihkan sampah di Pantai Labuan, desa Teluk, kecamatan Labuan, kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.

    Baca Juga

    Hadiah Jaguar untuk UAS dari Pengusaha Asal Banjarmasin

    “Butuh bantuan, buat ngurangin itu semua …kita tunggu siapapun yang mau datang besok pagi di
    Pantai Labuan, desa Teluk, kecamatan Labuan,
    kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten!,” tulis keterangan dalam video.

    Komunitas Pandawara memang kerap membersihkan banyak lokasi dari tumpukan sampah.

    Jika biasanya menyisir drainase, sungai, kini tepiaj pantai.(aqu)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Terjadi Pergerakan 160 Juta Orang Selama Libur Nataru, Terbesar di Pulau Jawa

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI