Terungkap, Asal Api Hanguskan 7 Rumah di Desa Pekauman Ulu Martapura Timur

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Kebakaran terjadi di Jl. Martapura lama RT 005 RW. 003 Desa Pekauman ulu Kecamatan Martapura Timur Kab. Banjar. Bertepatan dengan perbatasan Desa Pekauman Ulu dan Desa Pekauman Ilir pada Rabu (17/5/2023)

    Kebakaran ini diketahui sehabis shalat dzuhur tepatnya sekitar pukul 13.00 wita. Api berasal dari lantai 2 (loteng) rumah warga yang bernama Hj. Nilam (H. Amin). Hj Nilam merupakan seorang tukang urut dan bidan kampung yang terkenal di daerah Pekauman.

    Menurut warga sekitar, kemungkinan api muncul saat jam shalat dzuhur tiba. Namun, karena api tersebut berada di lantai 2 dengan minim sirkulasi udara ditambah atap yang masih terbuat dari sirap dan dinding kayu membuat orang rumah tidak menyadari adanya kebakaran di dalam rumah tersebut.

    Baca juga: BREAKING NEWS : Api Berkobar di Pekauman Martapura

    “Saat warga berteriak api, saya lihat api sudah membesar dari atas loteng rumah Hj. Nilam. Orang rumahnya ada tapi mereka keluar pas api sudah membesar. Orang rumah tidak tahu ada api kalau warga tidak berteriak. Jadi hanya sempat menyelamatkan TV dan sepeda motor,” tutur Ipul warga Pekauman Ulu sekaligus keluarga Hj. Nilam

    Dugaan sementara, api berasal dari korsleting listrik. Api tersebut langsung menyebar dari atas loteng ke arah dapur Hj. Nilam dan mengikuti arah angin hingga menyebabkan rumah di sebelah kiri, kanan, dan belakangnya hangus terbakar.

    Mayoritas bangunan yang terbuat dari kayu dan daerah padat penduduk menyebabkan 7 buah rumah hangus terbakar.

    Baca Juga :   Ucapkan Selamat Hari Guru, Kapolres Tanah Bumbu Dukung Dunia Pendidikan Melalui Program Inovatif

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI