Kemenkes Minta Fasyankes Segera Registrasi di Aplikasi Satu Sehat

    WARTABANJAR.COM – Kementrian Kesehatan RI meminta seluruh pengelola Faslitias Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) untuk segera melakukan pendaftaran atau registrasi.

    Staf Ahli Menteri Kesehatan bidang Teknologi Kesehatan Setiaji melalui keterangan resmi yang dikutip InfoPublik Selasa (16/5/2023) mengatakan sosialisasi registrasi ini menjadi hulu dari pengoptimalan platform SATUSEHAT.

    “Sehingga nantinya semua proses registrasi fasilitas layanan kesehatan dapat diakses dalam satu portal oleh Dinkes daerah terkait. Nantinya masyarakat juga dapat mengakses secara langsung status dari tiap-tiap Fasyankes,” kata Setiaji.

    Baca Juga

    Viral Diduga Pelaku Pelecehan Seksual di UIN Antasari Banjarmasin

    Kemudian, fasyankes yang dituju nantinya akan terlihat apakah sudah terregistrasi atau belum. Serta apakah masih aktif beroperasi atau tidak. Maka dari itu, kata Setiaji pihaknya menyediakan data yang realtime kepada masyarakat.

    Hal itu bertujuan sebagai upaya akselerasi adopsi teknologi untuk pengumpulan data kesehatan serta memberikan kemudahan dalam penarikan dan pemanfaatan data yang akurat dan efisien.

    Kepala Pusat Data dan Teknologi Informasi Kemenkes Tiomaida Seviana menyampaikan pentingnya pengintegrasian data kesehatan untuk meminimalisir terjadinya kesalahan tindakan medis akibat adanya perbedaan data kesehatan antar aplikasi.

    “Harapannya seluruh pihak di bidang kesehatan dapat mengirimkan data kesehatan yang sama dari berbagai aplikasi ke dalam suatu sistem yakni SATUSEHAT pada saat pasien perlu mengakses layanan kesehatan, sebab jika berbeda akan berbahaya,” kata Tiomaida.

    Baca Juga :   MURI Anugerahi Rekor Nasional ini di Sespim Lemdiklat Polri

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI