Gegara Posting Foto dengan Bayi ini Lee Dong Wook Bikin Baper Netizen

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Drakor Tale of the Nine Tailed season 2 sekarang sedang tayang di tvN.

    Drakor Tale of the Nine Tailed season 2 tayang tiap Sabtu dan Minggu, dan sekarang baru memasuki episode 4 dari total 16 episode.

    Lee Dong Wook hari ini, Rabu (17/5/2023) mengunggah beberapa foto keseruannya di balik layar syuting drakor Tale of the Nine Tailed season 2 episode 4.

    Tampak ia bermain juga menggendong aktris cilik pemeran bayi Lee Miho di drakor tersebut.

    Diceritakan, di episode 4, Lee Yeon (Lee Dong Wook) dan Lee Rang (Kim Bum) menemukan bayi perempuan yang diduga adalah jelmaan siluman di depan rumah mereka.

    Bayi itu kemudian mereka beri nama Lee Miho.

    Bayi Lee Miho itu memiliki tanda lahir khusus di dahinya berupa beberapa tahi lalat yang membentuk formasi khusus seperti rasi bintang.

    Tak hanya itu, bayi Lee Miho bahkan pandai memprediksi judi dadu sehingga membuat Lee Rang senang karena berkat kemampuan magis Miho dia jadi menang judi.

    Kemudian ada juga adegan Lee Yeon harus merawat Miho.

    Rupanya, di sela syuting adegan ini, Lee Dong Wook menyempatkan waktu berfoto dengan bayi pemeran bayi Miho tersebut.

    Posenya saat bermain dengan bayi tersebut sangat menggemaskan, bahkan sang bayi tampak nyaman di gendongan bintang drakor Goblin dan My Girl ini.

    Melihat ini, banyak netizen kemudian terbawa perasaan atau baper melihatnya.

    Beberapa mengatakan Lee Dong Wook sudah cocok menjadi seorang ayah dan menyarankannya untuk segera menikah.

    Sebagian lainnya bahkan bercanda dengan berhalusinasi bahwa yang di foto itu adalah anak dan suami mereka.

    Baca Juga :   Nominasi Oscar 2025 Resmi Diumumkan: "Emilia Perez" Kuasai 13 Nominasi, Conan O’Brien Jadi Pembawa Acara

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI