Jadwal Kunjungan Wapres KH Maruf Amin ke Banjarmasin Kalsel Hari ini

    WARTABANJAR.COM – Wakil Presiden (Wapres) RI KH Ma’ruf Amin bertolak ke Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) hari ini, Senin (10/04/2023).

    Sebelum tiba di Banjarmasin, Wapres terlebih dahulu akan singgah di Makassar, Sulawesi Selatan untuk melakukan takziah ke rumah duka almarhum Muhammad Rapsel Ali.

    Menggunakan pesawat Kepresidenan Boeing 737-400 TNI AU, Wapres dan Ibu Hj. Wury Ma’ruf Amin dan rombongan lepas landas dari Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma menuju Pangkalan Udara TNI AU Sultan Hasanuddin pada pukul 09.00 WIB/10.00 WITA.

    Baca Juga

    Data Korban Kebakaran Jalan Ternate Banjarmasin

    Setelah menempuh penerbangan selama 2 jam 20 menit, Wapres tiba di Makassar pada pukul 12.20 WITA dan disambut oleh Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman beserta Ibu Naomi Sudirman Sulaiman dan jajaran Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Kalimantan Selatan beserta pendamping masing-masing. Selanjutnya, dengan berkendara mobil, Wapres dan Ibu Hj. Wury Ma’ruf Amin akan menuju ke rumah duka almarhum Muhammad Rapsel Ali.

    Sore harinya, Wapres akan melanjutkan penerbangan menuju Bandar Udara Internasional Syamsudin Noor pada pukul 16.10 WITA.

    Setelah menempuh penerbangan selama 1 jam 15 menit, Wapres dan rombongan tiba di Banjarmasin pada pukul 17.25 WITA dan disambut oleh Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor beserta Ibu Raudatul Sahbirin Noor dan jajaran Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Kalimantan Selatan beserta pendamping masing-masing.

    Kunjungan pada Ramadan di Banjarmasin ini, akan dimanfaatkan Wapres beserta Ibu Hj. Wury Ma’ruf Amin untuk menunaikan Salat Isya dan Salat Tarawih berjemaah di Masjid Agung Al Munawarrah, Jalan Trikora Nomor 9, Kecamatan Banjarbaru Selatan, Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

    Baca Juga :   Terjadi Pergerakan 160 Juta Orang Selama Libur Nataru, Terbesar di Pulau Jawa

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI