Temani Sahur Warga Banjarmasin, ANTV Hadirkan Supermarket Sweep Indonesia

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Temani pemirsa di waktu sahur, ANTV hadirkan game show berjudul “Supermarket Sweep Indonesia” yang tayang selama bulan Ramadan, setiap pukul 03.30 WITA.

    Game Show tersebut, bisa dinikmati oleh warga Banjarmasin, secara digital dengan kualitas gambar yang lebih baik.

    Hal ini sejalan dengan keputusan Kominfo mengenai peralihan sistem penyiaran digital dan penghentian sistem penyiaran televisi Analog Switch Off.

    Dari rilis yang didapat wartabanjar.com, tidak hanya Supermarket Sweep Indonesia, ungkap Corporate Communication Manager ANTV, Riyandri Tjahjadi, program keren ANTV lainnya dapat dinikmati secara digital di Banjarmasin mulai 20 Maret 2023, pukul 24.00 waktu setempat, dengan menggunakan perangkat Set Top Box (STB) dan temukan pada kanal UHF 42.

    “Untuk masyarakat Banjarmasin yang telah menggunakan Set Top Box (STB) namun masih belum berhasil menemukan siaran digital ANTV, maka dapat melakukan scan ulang TV dan pastikan antena UHF (outdoor) dalam kondisi baik dan di posisi yang benar,” ungkap Riyandri.

    Baca Juga

    Banjir Desa Karang Jawa HSS Capai lutut

    Untuk mengakses siaran ANTV maupun via TV digital khususnya di Banjarmasin dan sekitarnya, pemirsa hanya perlu membeli set top box (STB) dan menghubungkannya dengan antena UHF jika pesawat TV belum dilengkapi dengan tuner DVB-T2.

    “Namun jika pesawat TV sudah dilengkapi dengan tuner DVB-T2, maka hanya perlu melakukan scan ulang secara otomatis atau manual untuk mendapatkan siaran ANTV via TV digital,” kata Riyndri.

    Baca Juga :   Puluhan Surat Suara Pilgub Kalsel dan Pilbup Tabalong Dimusnahkan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI