AWAS! Balapan Liar Bakal Ditilang, Knalpot Brong Harus Diganti Saat Ambil Motor

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN Polresta Banjarmasin melalui Satuan Lalu Lintas Polresta Banjarmasin telah memulai menggelar Operasi Keselamatan Intan 2023 pada 7 Februari.

    Kegiatan ini akan berlangsung 20 Februari, digelar secara serentak nasional di seluruh Indonesia,

    Kasatlantas Polresta Banjarmasin Kompol M Noor Chaidir kepada awak media, Selasa (7/2/23) mengatakan, Ops itu lebih banyak mengedukasi pengendara terutama melakukan peneguran secara persuasif dan humanis.

    Operasi cipta kondisi ini, ujarnya, dilaksanakan menjelang bulan suci Ramadhan 1444 H, bertujuan supaya masyarakat terhindar dari kecelakaan di jalan.

    “Jadi Ops itu lebih banyak hanya melakukan peneguran secara persuasif dan humanis. Agar pengendara lebih memperhatikan keselamatan patuh dan tertib dalam berlalu lintas,” katanya.

    Baca juga: UPDATE Gempa Turki: WNI Ditemukan Meninggal Bersama Anak dan Suaminya Tertimbun Reruntuhan

    Walaupun tidak ada tilang, namun sesuai petunjuk Penindakan dan Pelanggaran (Dakgar) sudah dilakukan secara Electronic Traffic Law Enforcemen (ETLE).

    “Jadi dalam ops ini sesuai arahan kapolresta, lebih difokuskan pada penindakan balap liar dan Knalpot brong,” tandas Kompol Chaidir yang siap dibantu 61 personelnya.

    Meski demikian, tandas Kompol Chaidir, untuk balapan lliar akan ada pengecualian.

    Para pelaku balapan liar bersiap-siap mendapat tindakan tegas dan penilangan.

    Kompol Chaidir juga menambahkan, hal itu sudah sesuai kebijakan pimpinan, sebab balap liar ini selalu ada meski sudah dibubarkan dan ditindak namun kerap marak terjadi kembali.

    Baca Juga :   Viral! Remaja Batimpasan di Tepi Jalan Diduga di Sungai Tabuk

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI