Hore! Kelotok Banjarmasin Bungas Akan Semarakkan Wisata Susur Sungai

    WARTABANJAR.COM,BANJARMASIN – Pemko Banjarmasin akan menambah armada kelotok wisata yang dinamakan Kapal Banjarmasin Bungas pada anggaran tahun 2023 ini.

    Kadisbudporapar (Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga)Kota Banjarmasin, Iwan Fitriadi, mengatakan penambahan armada ini akan dilakukan setelah melihat antusias masyarakat.

    ”Akan kita lihat dulu bagaimana antusias dan sambutan masyarakat terhadap Kapal Banjarmasin Bungas ini, jadi untuk kepastian waktunya belum bisa ditentukan sekarang,” katanya kepada wartabanjar.com.

    Menurutnya, sangat di butuhkan bantuan dari pihak swasta untuk penambahan armada kelotok wisata tersebut.

    Baca juga: 10 CCTV Akan Dipasang di Beberapa Titik Pantau Pelaksanaan Haul Ke-18 Abah Guru Sekumpul

    ”Selain melalui penganggaran dana APBD, kita juga sangat membutuhkan bantuan dari dana Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan,” ujarnya.

    Pada September 2022 lalu Pemko Banjarmasin sudah meresmikan dua armada kelotok wisata yang dinamakan Kapal Banjarmasin Bungas sebagai bagian dari upaya meningkatkan promosi pariwisata daerah dan menarik minat wisatawan.

    Kapal Banjarmasin Bungas ini merupakan perahu bermesin atau yang sering disebut oleh masyarakat Banjar sebagai kelotok yang didesain khusus untuk keperluan wisata susur sungai di Banjarmasin.

    Kapal atau kelotok ini juga dilengkapi dengan peredam suara, juga lebih safety karena penumpang tidak memungkinkan untuk naik dan duduk di atas atap kelotok. (ufx)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Polda Kalsel Ungkap Tindak Pidana Pembuangan Ilegal Limbah Medis di Kabupaten Banjar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI