WARTABANJAR.COM – Potensi hujan ringan diprediksi terjadi di beberapa wilayah Provinsi Kalsel esok, Kamis (19/1).
Peringatan dini dikeluarkan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kalsel akan adanya potensi hujan disertai petir dan angin kencang.
Potensi hujan dengan intensitas sedang yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang antara siang, sore hari dan dini hari.
Potensi hujan antara siang dan sore hari diprediksi terjadi di hampir seluruh wilayah Kota/Kabupaten di Kalimantan Selatan.
Hujan berlanjut pada dini hari di wilayah Kabupaten Tanah Laut dan sekitarnya.
Hanya pagi hari cuaca didominasi cerah dan berawan hampir di seluruh Kalsel.(aqu)
Baca Juga
Puting Beliung Mengamuk di Tatah Makmur, 3 Rumah Hancur
Editor Restu