Jaga Stabilitas Pasokan dan Harga 2023, Bulog Bakal Sebar 1,2 Ton Beras, Harga Mulai Rp8.300/Kg

    Kemudian data bakal dihimpun dari laporan perangkat daerah.

    Melalui program ini, Bulog akan melakukan penyaluran beras dengan harga Rp8.300-Rp8.900 per kg yang disesuaikan dengan pembagian zonasi.

    Untuk Jawa, Lampung, Sumatra Selatan, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Sulawesi dipatok Rp8.300 per kg.

    Wilayah Sumatra, kecuali Lampung dan Sumatra Selatan, Nusa Tenggara Timur, dan Kalimantan Rp8.600 per kg.

    Sedangkan wilayah Maluku dan Papua dibanderol Rp8.900 per kg.

    “Harga tersebut merupakan harga pembelian di gudang Bulog dan berlaku sampai dengan ditetapkannya Peraturan Badan Pangan Nasional yang mengatur tentang kebijakan harga eceran beras,” jelasnya.

    Langkah ini sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang meminta agar stok dan harga beras betul-betul dijaga dan dihitung sesuai kondisi di lapangan.

    Jokowi menegaskan cadangan beras harus disiapkan dengan baik sehingga tidak menyebabkan kenaikan harga di pasaran yang berdampak pada kenaikan inflasi.

    “Kenaikan harga beras secara makro akan berdampak pada inflasi dan tingkat kemiskinan, sedangkan secara mikro akan berdampak pada besarnya pengeluaran keluarga atau rumah tangga atas beras yang akan mempengaruhi ketahanan pangan rumah tangga,” pungkasnya. (berbagai sumber)

    Editor: Yayu

    Baca Juga: Tiktok Akan Berangus Konten Joget Sensual dan Erotis

    Baca Juga :   Kembangkan Usaha dengan KUR, Bank Kalsel Tawarkan Bunga Rendah

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI