Peringatan BMKG Banjir Rob di Kalsel Hingga 14 Desember

WARTABANJAR.COM – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kalsel memberikan peringatan dini untuk potensi banjir rob di wilayah Kalsel.

Peringatan potensi banjir rob ditetapkan selama satu minggu, mulai hari ini, 07 Desember hingga 14 Desember 2022.

Banjir rob terjadi akibat adanya aktivitas pasang air laut yang dapat mempengaruhi dinamika pesisir di wilayah Kalimantan Selatan berupa banjir pesiair atau rob.

Masyarakat pesisir pantai dimbau agar dapat dampak pasang maksimum air laut.

Pasang maksimum berpotensi terjadi di wilayah Kotabaru pada pukul 17.00-21.00 wITA dengan ketinggian maksimun mencapai 2.5-2.9 meter.

Adapun wilayah berpotensi terdampak:

Pesisir Perairan Kotabaru dan Tanah Bumbu.

Hal ini berdampak pada terganggunya aktivitas keseharian masyarakat dan transportasi di sekitar pelabuhan dan pesisir, seperti kegiatan bongkar muat di pelabuhan, aktivitas di pemukiman pesisir, serta perikanan darat.(aqu)

Baca Juga

Kapolri Sebut Identitas Pelaku Bom Bunuh Diri

Editor Restu

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini