Fajar/Rian Juara Denmark Open 2022 Usai Kalahkan Kevin/Marcus Dua Set Langsung

WARTABANJAR.COM – Fajar Alvian/Muhammad Rian berhasil menjuarai Denmark Open 2022 usai mengalahkan kompatriotnya, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon di final, Minggu (23/10/2022).

Fajar/Rian memenangkan duel sengit melawan Kevin/Marcus dengan permainan dua gim langsung, 21-19 28-26.

All Indonesian final berlangsung ketat sejak awal gim pertama. Sempat tertinggal 8-11 di interval gim pertama, Fajar/Rian mampu bangkit dan memenangkan duel sengit dengan skor 21-19.

Pertarungan berjalan menegangkan di gim kedua. Kevin/Marcus sempat mendapat angin segar saat unggul lima poin di pertengahan laga dengan skor 11-6.

Kevin/Marcus bahkan sempat menyentuh match poin 20-17. Namun, Fajar/Rian tak mau menyerah begitu saja dan mampu mengejar hingga terjadi deuce.

Duel makin sengit terjadi karena kedua pasangan saling mengejar angka. Namun, Fajar/Rian mampu menyudahi perlawanan seniornya itu dengan kemenangan 28-26.

Hasil ini menjadikan Fajar/Rian sebagai satu satunya wakil Indonesia yang sukses membawa pulang gelar juara Denmark Open 2022 dari sektor ganda putra. (berbagai sumber)

Editor: Erna Djedi

Baca Juga :   Simak! Akses Masuk Penonton Barito Putera di Stadion 17 Mei Banjarmasin

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca