WARTABANJAR.COM, PELAIHARI – Pengendara sepeda motor terkapar di Jalan A Yani depan SPBU Desa Simpang Empat Sungai Baru Kecamatan Jorong Kabupaten Tanah Laut, Rabu (7/9).
Kasat Lantas Polres Tanah Laut, AKP Supriyatno kepada Wartabanjar.com menyampaikan hasil olah TKP kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 14.35 wita itu.
Pada kecelakaan yang melibatkan sepeda motor Honda Revo dengan nomor polisi KH 3901 ED dengan kendaraan roda enam merk Mitsubishi truk warna kuning DA 8042 BO itu, seorang meninggal dunia.
Kecelakaan lalu lintas searah, kendaraan roda dua merk Honda Revo Warna hitam yang dikendarai Syarifuddin melintas dari arah Kintap menuju arah Pelaihari, yang sesampainya di TKP lalu menyeberang atau memotong jalan ke arah kanan jalan hendak ke bengkel tanpa mengindahkan arus lalu lintas disekitarnya. Tiba-tiba dari arah yang bersamaan dari belakang datang truk Mitsubishi yang dikemudikan oleh Legirin.
Melihat hal tersebut pengemudi truk, Legirin menghindar ke kanan jalan, akan tetapi sepeda motor Honda Revo warna hitam yang dikendarai Syarifuddin mengenai depan kiri Truk warna Kuning yang dikendarai Legirin tersebut, sehingga Syarifuddin jatuh dan terlepas dari sepeda motornya kemudian terlindas truk warna kuning itu.
“Korban meninggal dunia di tempat,” kata Kasat Lantas.
Atas kejadian tersebut diatas, korban Syarifuddin dibawa ke klinik Mitra Sehat untuk dilakukan visum et refertum guna penanganan dan proses hukum Lebih Lanjut. (ehn)
Baca Juga :
Hujan Diprediksi Mengguyur Seluruh Kalsel Esok, Cek Prakiraan Cuaca