Salman Rushdie kemudian diincar banyak pihak untuk dibunuh, bahkan pihak-pihak terkaitnya seperti penerjemah novelnya ke dalam Bahasa Jepang, Hitoshi Igarashi yang ditikam hingga tewas oleh seorang pria Bangladesh pada tahun 1991.
Penasaran seperti apa sinopsis novel The Satanic Verses tersebut yang bikin banyak pihak gerah bahkan mengincar nyawa penulisnya hingga kini?
Berikut ini sinopsisnya:
Dalam kilas balik kehidupan Mahound yang berseting di Jahiliyah yang berupa mimpi atau penglihatan dari Gibreel, dikisahkan bahwa sang “Messenger” (perantara) dihadapkan pada pilihan sulit untuk berkompromi dengan adat politeisme.
Pada saat ia ingin memperkenalkan sistem monoteisme yang diwahyukan kepadanya, hal tersebut ditentang oleh masyarakat setempat.
Pada puncaknya ia harus memilih antara mengakui ketiga dewi utama Jahiliyah (Allat – bentuk wanita dari Allah, Uzza, dan Manah) sebagai setara dengan Allah dan seluruh penduduk Jahiliyah akan menyembah Allahnya Mahound, atau ia dapat bersikeras untuk menolak dewi-dewi tersebut dan akan dimusuhi/diasingkan.
Setelah ia mengundurkan diri untuk mencari wahyu, pertama-tama ia kembali dengan menyatakan bahwa ia mendapatkan wahyu dari Gabriel bahwa ketiga dewi tersebut akan diakui setara dengan Allah; namun kemudian setelah ia naik gunung lagi, ia kembali dengan menyatakan bahwa wahyu sebelumnya adalah dari setan dan harus dimusnahkan dari semua catatan tertulis yang telah dibuat, sebagai akibatnya ia dan pengikutnya melarikan diri dari Jahiliyah.