Cumi Pete Warna Warni untuk Santapan Saat Libur Keluarga

    WARTABANJAR.COM – Libur akhir pekan memang pas diisi kumpul bersama keluarga sambil bersantap masakan spesial.

    Di momen seperti, bunda sering bingung mencari menu masakan.

    Nah ini, ada satu resep menu masakan yang bisa menjadi pilihan bunda.

    Berbahan petai dan cuma, pastinya bisa dinikmati keluarga.

    Berikut resep menu yang dikutip dari @amazingindonesiafood

    Bahan:

    • 4 pcs cumi seger (bersihkan kulitnya – dalam2nya, kalau beli cumi segar tidak amis ya)
    • Petai
    • 8 siung bawang merah
    • 5 siung bawang putih
    • 25 bj cabe rawit (bebas)
    • 3 cabe merah besar
    • 3 cabe ijo besar
    • 1 batang daun sereh
    • 1 cm jahe & lengkuas
    • Daun Jeruk (buang batangnya)
    • 1/2 bawang bombay
    • 1 tomat potong dadu
    • Garam & Gula (pengganti micin)
    • Saos Tiram

    Caranya :

    • bahan di atas seperti bawang2an & cabe potong besar2 aja lalu tumis dengan minyak gak lupa masukin daun sereh, jahe, lengkuas & daun jeruk sampai haruummm.
    • masukin pete lalu cuminya masak hingga matang, setelah itu beri sentuhan saus tiram, kecap manis, garam & gula. Icip rasa, kalau udah sesuai yg di pingin terakhir tomat aduk bentar. Angkat dan Siap di makan.

    (edj)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Meriah! Kick Off Even FYP Yamaha 2025 di Bandarmasih Tempo Doeloe

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI