“Restoe Boemi” Jadi Pembuka dan Penutup “Kamulah Satu-satunya”, Konser Dewa 19 di Banjarmasin Fantastis

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Lagu Kamulah Satu-Satunya sebagai tembang penutup konser Dewa 19 di Kota Banjarmasin, Minggu (31/7/2022) malam. Pada konser 30 tahun Anniversary Dewa 19 itu, lagu berjudul Restoe Boemi jadi pembuka.

    Meskipun tanpa kehadiran Once Mekel dan Ari Lasso namun jalannya konser tersebut tetap lancar dan sukses, dan yang pastinya dapat memuaskan dahaga para Baladewa yang haus akan penampilan dari Dewa 19.

    Lagu “Cintakan Membawamu Kembali” membius penonton, begitu pula dengan “Kangen” membuat penonton tak ingin melewatkan lirik-lirik romantis dari salah satu band legend di Indonesia ini terlewatkan begitu saja.

    Saat Ahmad Dhani membawakan lagu “Cinta Gila”, penonton pun juga terbawa suasana. Lagu dengan ritme yang agak ngerock ini menambah jalannya konser makin berwarna.

    Usai menyuguhkan lagu penutup “Kamulah Satu-satunya”, para penonton mulai meninggalkan gedung Sultan Suriansyah Jalan Brigjend Hasan Basri Kayutangi Banjarmasin.

    Baca Juga :

    Tak Bisa Hadir di Konser 30 Tahun Dewa 19 di Banjarmasin, Once Mekel Unggah Pesan ini di Instagram Khusus untuk Baladewa Kalsel

    Salah satu penonton, Nissa mengungkapkan, kalau dirinya sangat puas dengan konser Dewa 19 kali ini.

    “Apalagi kali ini sangat spesial dengan hadirnya Virzha dan Ello,” ungkap Nissa.

    Nissa berharap, semoga kedepannya acara atau konser seperti ini, karena sudah cukup lama juga tidak ada hiburan seperti ini, karena pandemi Covid 19.

    “Jadi konser kali ini sangat fantastislah, karena acara seperti ini sempat vakum selama pandemi Covid-19,” pungkasnya. (Qyu)

    Baca Juga :   DP3A Balangan Fokuskan Audit Kasus Stunting Kedua di 2 Kecamatan, Sasar Kalangan Berisiko Tinggi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI