Hasil Timnas Wanita Indonesia vs Malaysia Piala AFF, Skor Imbang 1-1

    WARTABANJAR.COM – Skuat Garuda Pertiwi melakoni laga kedua gelaran Piala Wanita AFF 2022 di stadion sepakbola Binan, Filipina pada Rabu (6/7) malam. Kali ini giliran Malaysia yang menjadi lawan timnas wanita di fase grup A.

    Bermain dengan kekuatan penuh, skuat polesan pelatih Rudy Eka menurunkan Carla Pattinasarany dan Sheva Imut untuk menggedor pertahanan tim Harimau Malaya. Aksi mu hingga berakhirnya babak pertama belum ada satu pun gol tercipta.

    Di babak kedua, Indonesia bermain lebih menekan. Masuknya pilar-pilar pengganti di babak ini semakin memperkuat skuat timnas wanita yang menghadapi perlawanan dari Malaysia.

    Menekan pertahanan tim lawan, Indonesia akhirnya membuka keunggulan terlebih dahulu melalui sepakan Sheva Imut pada menit 75 yang tak mampu dihalau kiper Malaysia, Nurul Azurin.

    Indonesia yang hampir menutup laga dengan kemenangan harus menerima hasil imbang 1-1, setelah sepakan tendangan bebas Steffi Sarge Kaur di perpanjangan waktu tepatnya menit ke 93 menghujam ke gawang Indonesia yang dijaga ketat Fani. Skor imbang 1-1 menutup pertandingan antara timnas wanita kontra Malaysia.(aqu)

    Editor Restu

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI