INGAT! Jalan Ir HM Noor dari Bundaran Banjarbaru Ke Arah SPN Satu Arah

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Rambu satu arah nampak di pinggir Jalan Ir HM Noor Banjarbaru, dari bundaran Banjarbaru hingga SPN Banjarbaru. Jajaran Satlantas Polres Banjarbaru pun acapkali menghimbau pengguna jalan agar mematuhi rambu tersebut.

    Kasat Lantas Polres Banjarbaru, AKP GM Angga Satrya Wibawa kepada wartabanjar.com menyampaikan, mengingat di Jalan IR PM Noor merupakan rawan terjadi kecelakaan lalu lintas, maka penting dari arah bundaran Banjarbaru ke arah SPN satu arah.

    Terlebih pengendara di daerah tersebut memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi, karena ada beberapa tanjakan. Kondisi tanjakan ini jika ada kendaraan yang berlawanan arah, maka sangatlah membayakan.

    “Kami sudah seringkali menghimbau pengguna jalan yang melewati daerah tersebut agar mematuhi rambu. Bahkan juga melalui media sosial seperti instagram Satlantas Banjarbaru, juga menyampaikan himbauan tersebut,” katanya, Rabu (22/6/2022).

    Ditegaskannya kembali, pemberlakuan satu arah di Jalan Ir HM Noor guna menjaga keselamatan berlalu lintas bersama.

    “Tentunya pula menekan angka kecelakaan lalu lintas di Banjarbaru,” tutupnya.

    Baca Juga :

    Empat Pejabat Tinggi di Polres Banjar Bergeser, Dua di Antaranya Kapolsek Ini Daftarnya

    Pantauan wartabanjar.com, Rabu sore di daerah tersebut. Masih ada beberapa kendaraan roda dua dan roda empat yang melewati Jalan Ir PM Noor dari arah SPN menuju bundaran Banjarbaru. (Has)

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   BREAKING NEWS: Kecelakaan Lalu Lintas di Depan Novotel Banjarbaru, 1 Korban Parah

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI