Persija Jakarta Kerahkan Pemain Muda Kontra Barito Putera di Piala Presiden 2022 Malam ini

    WARTABANJAR.COM – Pelatih tim pertama Macan Kemayoran, Ferdiansyah, mengatakan akan menurunkan pemain-pemain muda untuk unjuk gigi di laga melawan Barito Putera di penyisihan grup B Piala Presiden 2022.

    Persija akan menghadapi Barito Putera di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (18/6/2022), pukul 20.30 WIB.

    “Alhamdulillah head coach Thomas Doll memberikan kesempatan untuk para pemain muda agar mendapatkan pengalaman bermain. Kami pun ingin melihat sejauh mana kemampuan mereka. Semoga besok bisa melakukan yang terbaik, Insyaallah,” ucap Ferdiansyah.

    Seperti yang diketahui sebelumnya, Persija memutuskan untuk menurunkan dua tim berbeda di ajang pramusim tersebut. Tim pertama merupakan gabungan antara pemain muda dan tiga pemain trial asal Jepang (Norito Hashiguchi, Ryohe Miyazaki, dan Daisuke Kobayashi). Tim kedua merupakan tim senior yang akan menggantikan tim pertama mulai laga ketiga dan keempat.

    “Tim sengaja dibagi dua karena waktunya sedikit mepet. Head coach ingin fokus memberikan sesi latihan tambahan untuk tim kedua. Hal ini salah satu cara untuk mempersiapkan tim di Liga 1 Insyaallah,” ujar Ferdiansyah.

    “Kami tentunya ingin menang dan lolos ke babak berikutnya. Tapi bagi kami yang terpenting adalah mengutamakan perkembangan dari sistem permainan dan perkembangan individu setiap pemain. Saya mengandalkan semua pemain, terutama untuk sektor penyerangan ada Rafli Mursalim yang beberapa kali sudah bermain dengan tim senior dan mempunyai pengalaman bermain saat dipinjamkan ke klub lain,” katanya melanjutkan.

    Baca Juga :   Jadwal Big Match Persib Vs Persija, Bojan Hodak Minta Pemainnya Jangan Lepas Kontrol

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI