Capaian Vaksinasi Tertinggi di Wilayah Kodam VI/Mlw, Danrem 101/Ant Apresiasi Para Dandim

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Komandan Korem 101/Antasari, Brigjen TNI Rudi Puruwito SE, menerima paparan evaluasi pelaksanaan percepatan vaksinasi jajaran Korem 101/Antasari, bertempat di Ruang Data Makorem 101/Antasari. Rabu (20/4/2022).

    Danrem 101/Ant menyatakan “kepada para Dandim, saya mengucapkan terima kasih atas pencapaian pelaksanaan vaksinasi, pencapaian vaksinasi untuk Korem 101/Ant tertinggi di wilayah Kodam Vl/Mulawarman,” ucap Danrem.

    “Indikator keberhasilan adalah dapat menuntaskan semua target yang diberikan dengan baik, untuk itu jangan lelah, pertahankan dan berusaha untuk berbuat yang terbaik,” jelas Danrem.

    “Bagaimana strategi yang harus dihadapi di masyarakat dalam pencapaian serbuan vaksinasi, karena kondisi dan situasi di masyarakat beraneka ragam, sehingga perlu adanya penanganan yang berbeda-beda,” sebut Danrem.

    “Kelola potensi wilayah dengan baik, guna untuk dapat menyukseskan keberhasilan tugas pokok,” pungkas Danrem.

    Acara paparan dihadiri langsung oleh Kasrem 101/Antasari, para Kasi Korem 101/Ant, dan hadir melalui vicon oleh Dandim & Danyon Jajaran Korem 101/Antasari, dan Kabalak Korem 101/Ant. (edj/rls)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Fokus ke Penajaman Visi, Misi dan Program Kerja Paslon, KPU Balangan Gelar Debat Kedua Pilkada

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI