PDAM Bandarmasih Buka Layanan Bayar Rekening Lewat E-Commerce, Bank dan Swalayan, Simak Caranya

    “Saya memilih pembayaran online yaitu e-payment, karena lebih mudah. Kita tidak harus mendatangi loket pembayaran dan dapat melakukan pembayaran tepat waktu sebelum tanggal lima setiap bulannya. Saat hari libur pun tetap dapat melakukan pembayaran, itulah kenapa saya dapat tertib dalam membayar,” jelasnya.

    Salah satu contoh melakukan pembayaran tagihan air PDAM Bandarmasih melalui e-commerce, yaitu shopee. Pelanggan dapat membuka aplikasi shopee, kemudian pilih fitur tagihan PDAM. Pilih Kota Banjarmasih dan masukkan nomor pelanggan, maka dapat terlihat jumlah tagihan, dikenakan biaya admin sebesar Rp 2.500. Begitu pula dengan e-commerce lainnya yang menyediakan fitur pembayaran PDAM.

    Untuk pembayaran melalui ATM, contohnya ATM BRI , simak langkah berikut:

    • Masukkan kartu ATM.
    • Pilih menuh Bahasa Indonesia.
    • Pilih menu transaksi lain.
    • Pilih jenis pembayaran lainnya PDAM/PAM.
    • Masukkan kode PDAM Bandarmasih 10010 tambah tujuh digit Nomor pelanggan PDAM. contoh 100104007071.
    • Konfirmasi pembayaran, tekan BENAR jika data telah sesuai.
    • Simpan struk ATM sebagai bukti pembayaran yang sah.

    Andy mengharapkan, pelanggan dapat menikmati segala kemudahan pembayaran yang telah disediakan oleh PDAM Bandarmasih.

    Hal ini juga dapat meminimalisir adanya tunggakan, cara pembayaran telah lebih mudah terutama melalui berbagai e-commerce. (edj)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Bantuan Kayu Bakar untuk Haul Abah Guru Sekumpul Mulai Berdatangan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI