WARTABANJAR.COM, BATULICIN – Masyarakat Tanah Bumbu antusias mendatangi Pasar Murah khusus minyak goreng di halaman Polres Tanah Bumbu, Jumat (11/3/2022). Sejak pukul 08.00 Wita, warga sudah berbondong ke Mapolres.
Tersedia ada 3.240 botol minyak goreng. Minyak goreng pada pasar murah itu dijual sesuai dengan HET yang sudah dietapkan yakni Rp 14 ribu per liter.
Masyarakat diperkenakan membeli minyak goreng di Pasar Murah yang digelar oleh Polres Tanah Bumbu itu, masing-masing dua liter per orang.
Polres Tanah Bumbu bekerjasama dengan salah satu perusahaan di Kabupaten Tanah Bumbu dalam menggelar pasar murah tersebut.
Kapolres Tanah Bumbu, AKBP Tri Hambodo mengatakan, pasar murah khusus minyak goreng mengingat saat ini minyak goreng susah didapatkan masyarakat. Pihaknya membuka pasar murah dengan menjual minyak goreng sesuai harga yang terjangkau.
“Polres Tanah Bumbu peduli dan untuk menolong masyarakat Tanah Bumbu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, seperti minyak goreng maka menggelar pasar murah ini. Menjual minyak goreng satu liter Rp 14 ribu,” kata Kapolres. (has)
Editor : Hasby