Beredar Pesan Whatsapp Daftar Obat dan Bahan Herbal yang Diklaim Mencegah Covid-19, Begini Faktanya


WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Jajaran Kepolisian Republik Indonesia (Polri) melansir tentang adanya berita yang beredar soal daftar obat-obatan dan bahan-bahan herbal yang diklaim bisa mencegah Covid-19.

Berita itu disebarkan melalui pesan WhatsApp dan sebagian masyarakat ada yang sudah termakan kabar itu hingga mempercayainya.

Menyikapi hal itu, Kasmi (10/3/2022), Polri melalui akun resmi menyatakan informasi tersebut tidak benar alias hoax.

Faktanya, tulis Polri, berdasarkan yang dilansir laman organisasi kesehatan dunia WHO, hingga saat ini WHO tidak menyarankan penggunaan obat-obatan tertentu yang dapat mencegah seseorang terjangkit Covid-19.

Polri meminta masyarakat untuk tidak mudah mempercayai berita yang belum jelas kebenarannya dan tidak menyebarkan berita hoax. (edj)

Editor: Erna Djedi

Baca Juga :   Ferrari Tenggelam di Marina Bay, Hamilton dan Leclerc Akui Mobil Tak Kompetitif di Kualifikasi GP Singapura 2025

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

Paling Banyak Dibaca